Perlengkapan Wajib Blogger Buku Biar Enggak Cupu

Daftar Isi [Tampil]
    Kalau pertanyaan ‘kenapa jadi book blogger’ sudah dijawab di tulisan sebelumnya, kali ini aku ingin berbagi perlengkapan apa saja yang diperlukan untuk menjadi seorang book blogger atau blogger buku. Sekali lagi, menjadi seorang book blogger atau blogger buku itu pilihanku. Dan ini sudah kujalani selama beberapa tahun belakangan. 

    book blogger
     
    Rasanya aneh kalau harus curhat gini ya, tapi ya memang begitulah yang menarik.

    Perlengkapan yang Wajib Dimiliki oleh Book Blogger atau Blogger Buku

    Untuk menjadi seorang book blogger, ada beberapa perlengkapan wajib yang perlu dipersiapkan. Perlengkapan ini nantinya akan membantu untuk menulis serta mengelola blog buku agar lebih efektif dan efisien. Berikut beberapa perlengkapan seorang blogger buku yang biasa aku gunakan:

    Buku-buku

    Lucu enggak, kalau blogger buku tapi tidak punya buku? Jelas lucu lah. Karena itu, buku adalah perangkat wajib yang harus dimiliki oleh seorang book blogger sebelum memulai mengupload tulisannya.

    Sekarang ini, tidak wajib kok punya buku fisik. Aku punya beberapa koleksi buku fisik di rak pun buku digital atau ebook. Jelas, ada kelebihan dan kekurangan ebook maupun buku fisik. Tapi tetap sih, kalau perlu, ya punya keduanya. Biar lebih lengkap. Eits, jangan lupa juga pastikan kalau buku yang dimiliki itu buku asli ya, bukan buku bajakan. Kalau memang belum bisa beli langsung atau beli sendiri, ya bisa sih pinjam di aplikasi perpustakaan digital. Kan ada banyak pilihan buku menarik tuh.

    Laptop atau Komputer

    Perlengkapan wajib utama yang harus dimiliki seorang blogger buku adalah laptop atau komputer. Aku biasanya menggunakan laptop atau komputer ini untuk menulis dan mengedit postingan blog. Tidak ada laptop atau komputer spesifikasi khusus sih bagiku untuk membuat tulisan. Itu dulu, sekarang berbeda.

    Sekarang blogger buku tidak hanya membuat tulisan saja. Kadang aku bahkan harus melakukan editing foto ataupun video. Jadi ya, memang butuh perangkat yang lebih memadai. Laptop atau komputer yang aku gunakan harus bisa menunjang dua hal ini. Sayang dong kalau blogger buku hanya berkutat dengan tulisan saja. Foto saja saat ini sudah sangat minimal. Kenapa demikian? Ketertarikan pembaca yang berubah. Dulu cukup dengan tulisan saja. Tapi trend yang ada saat ini mulai beralih pada gambar bahkan video. Masa blogger buku enggak mau ikutan berkembanga juga? Ketinggalan dong.

    Kamera atau Smartphone dengan Kualitas Kamera yang Baik

    Sesungguhnya ini PeeR besar bagiku. Untuk bisa membuat gambar atau video yang bagus, pasti butuh perangkat yang berkualitas juga. Memang sih, sekarang sudah banyak smartphone canggih dengan kualitas gambar keren, baik untuk membuat gambar ataupun membuat video. Tapi tentu, aku juga butuh skill untuk mengoperasikannya kan? Bukan Cuma asal pakai perangkat atau aplikasinya saja.

    Yang jelas, dengan smartphone atau kamera berkualitas tinggi—ditambah skill yang mumpuni juga—bisa dihasilkan foto dan video dengan kualitas bagus juga. Tentu saat diposting di blog, ini akan membuat postingan jadi lebih menarik dan informatif.

    Akses Internet yang Stabil

    Gimana mau posting tulisan kalau internet tidak tersedia? Yup, menjadi book blogger, artinya harus menyiapkan juga akses internet yang cepat dan stabil. Dengan akses internet yang cepat dan stabil, tentu jadi lebih mudah untuk mencari informasi tentang buku, mengirim email, mengunggah postingan blog, bahkan berinteraksi dengan media sosial.

    Aku tidak punya budget khusus sih untuk satu hal ini. Karena internet bulananku ternyata masih cukup untuk memenuhi kebutuhanku sebagai book blogger. Karena aku memang jarang upload atau download video. Tapi bagi yang sering mengunggah postingan dalam bentuk video youtube, misalnya, maka butuh alokasi khusus untuk internet.

    Tempat Penyimpanan Data

    Dulu, aku tidak memikirkan satu hal ini. Tapi saat ini, saat akhirnya sudah cukup lama menjadi seorang book blogger, aku mula memikirkannya sih. Semakin banyak tulisan/foto/video yang aku buat, ternyata aku juga butuh tempa penyimpanan data yang memadai juga.

    Saat ini aku lebih banyak menyimpan data di perangkat keras seperti flashdisk atau Hardisk Eksternal. Tapi buat ke depan nanti, sepertinya tidak menutup kemungkinan juga kalau aku melirik layanan penyimpanan seperti Google drive atau dropbox.

    Aplikasi Blogging

    Mau jadi blogger buku kok enggak punya blog, lucu enggak? Aplikasi blogging sepeti wordpress atau blogger jelas wajib dimiliki oleh blogger buku. Kalau enggak punya, terus itu tulisan mau dipublikasikan kemana dong?

    Tidak ada aturan baku jenis aplikasi yang bisa digunakan oleh blogger buku sih. Aku sendiri pernah mengalami menggunakan wordpress dengan hosting sendiri maupun blogger yang dari google. Keduanya punya kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Bahkan saat ini ada juga kok banyak aplikasi blogging lainnya, yang terkenal dengan istilah micro blogging dan macro blogging. Tinggal pilih mana saja yang paling nyaman saat digunakan.

    Media Sosial

    Nah, selain aplikasi blogging, sekarang ini blogger buku rupanya juga mulai beralih. Kalau dulu membagikan tulisan ya hanya di aplikasi blogging saja, sekarang ini banyak yang sudah berubah. Blogger buku tidak hanya menulis di blognya saja. Beberapa aplikasi media sosial juga bisa digunakan untuk membagikan tulisan.

    Sampai saat ini sih aku punya Twitter, Instagram, dan Facebook. Media sosial ini yang biasa aku gunakan untuk membagikan juga link tulisan dari blog. Selain itu, media sosial ini bisa digunakan untuk berinteraksi dengan pembaca.

    Skill Menggunakan Berbagai Aplikasi

    Seperti sudah aku tulis di atas, kalau seorang blogger buku saat ini dituntut tidak hanya mahir menulis saja, tapi juga mengedit foto atau video. Nah selain perangkat yang memadai, book blogger juga perlu lho menguasai bebeberapa aplikasi yang berhubungan dengan mengedit foto ataupun video. Enggak lucu kan, kalau foto atau video yang dibuat gitu-gitu aja. Aku sendiri sering ikut pelatihan online tentang edit video atau foto. Belum jago sih, tapi lumayan lah, biar blog buku-ku enggak membosankan dan itu-itu aja.

    Kesimpulan

    Nah itu tadi beberapa hal yang wajib dimiliki oleh seorang blogger buku. Aku sendiri masih terus update ilmu dan belajar lagi kok. Blogger buku kan terus berkembang. Tidak hanya biar tulisan lebih bagus dan menarik, tapi juga biar enggak terlalu tertinggal dengan blogger lainnya. Sampai jumpa di tulisan lainnya ya.


    Tidak ada komentar:

    Terima kasih telah berkunjung dan meninggalkan jejak di Blognya Bening Pertiwi. Mudah-mudahan postingan saya bisa bermanfaat dan menginspirasi kamu :)

    Note :

    Maaf komen yang brokenlink akan saya hapus jadi pastikan komentar kamu tidak meninggalkan brokenlink ya.

    Diberdayakan oleh Blogger.